Usai PPDB Siswa SMKN 1 Tanjung Raya Siap Berangkat Ke jepang

BMC Newss, Agam-Penerimaan peserta didik baru (PPDB) SMKN 1 Tanjung Raya secara resmi dibuka tepatnya pada hari ini, senin (24/6/24). Penerimaan peserta didik baru (PPDB) SMKN 1 Tanjung Raya ini sendiri untuk jadwal pendaftaran tahap l (satu) terhitung mulai tanggal (24/6/24)-(28/6/24), untuk tahap ll (dua) terhitung sejak tanggal (1/7/24)-(9/7/24).

SMKN 1 Tanjung Raya ini juga memiliki berbagai macam prestasi baik secara akademik maupun non akademi, prestasi secara akademik diantaranya, LKS (Lomba ketrampilan Siswa) tingkat provinsi yang mewakili ke tingkat Nasional dan beberapa siswa SMKN 1 Tanjung Raya juga lulus SNBP Jalur udangan dan jalur seleksi keperguruan tinggi negeri sebanyak 22 orang siswa. Selain itu, para peserta didik juga dipersiapkan untuk magang ke jepang selama tiga tahun, dan berharap nantinya bisa menjadi tenaga kerja di Jepang.

Secara non akademik antara lain, O2SN mewakili provinsi ke Nasional pada cabang olahraga pencak silat, Solo song tingakt kabupaten, gadiah marandang dalam ajang pariwisata kabupaten Agam, Volly ball juara satu tingkat kabupaten kota.

Selain itu, SMKN 1 Tanjung Raya ini dinobatkan menjadi sekolah Pusat keunggulan (PK) terhitung sejak tahun 2022, dan sudah memasuki tahap ke lll (tiga),salah satu program SMKN sekolah pusat keunggulan (PK) diantaranya, kegiatan magang guru diindustri, Guru tamu dari industri, penyelarasan kurikulum, kegiatan workshop terhadap kinerja guru, workshop literasi, workshop numerasi, ketrampilan berbahasa, penyerapan lulusan, pemanfaatan sarana Tefa. Pada tahun ini sedang proses pengajuan untuk BLUD (Badan Layanan Umum Daerah), tujuan dengan adanya BLUD di tingkat SMKN 1 Tanjung Raya ini untuk Teaching Factory (Tefa) bisa dioptimalkan, salah satunya untuk bersaing di pasar industri, terutama untuk penjualan produk, barang dan jasa.

Salah satu Tefa di SMKN 1 Tanjung Raya yang sudah menghasilkan produk unggulan diantaranya, berupa Gelas MUK, Desain Cetak Poto, Banner (Desain sepanduk), pembuatan pagar dan perabot rumah tangga, selain itu untuk dibidang jasa sendiri SMKN 1 Tanjung Raya juga memiliki jasa servis mobil, perbaikan AC, perbaikan alat-alat elektronik, jasa desain gambar bangunan, jasa pembuatan program komputer.

SMKN 1 Tanjung Raya ini juga memiliki 10 Konsentrasi Keahlian diantaranya, (1). Teknik Konstruksi perumahan (TKP), (2).Desain permodelan dan informasi bangunan (DPIB), (3).Teknik ketenaga listrikan (TL), (4).Teknik pemanas pendingin tata udara (TPTU), (5).Teknik Mesin (TM), (6).Teknik Otomotif (TO), (7).Teknik elektronika (TE), (8).Pengembangan perangkat lunak dan gim (PPLG), (9).Teknik jaringan komputer dan Telekomunikasi (TJKT), (10).Desain komunikasi Visual (DKV). Dengan sepuluh konsentrasi keahlian SMKN 1 Tanjung Raya ini juga memiliki pasilitas-pasilitas praktek, workshop dan SDM (Sumber Daya Manusia) yang memadai.

Ketika dikonfirmasi ketua panitia PPDB (penerimaan peserta didik baru), Rahmadsyah, ST. Senin, (24/6/24) disela kesibukannya beliau menyampaikan, PPDB di tahun ini kita berharap agar ada peningkatan dalam penerimaan siswa baru dari PPDB tahun yang lalu, tentunya dengan usaha-usaha yang kita lakukan, sosialisasi langsung kesekolah tingkat SLTP sederajat di sekitaran lingkungan SMKN 1 Tanjung Raya, dan disetiap kecamatan yang terdekat, kemudian kami juga melakukan promosi dengan menggunakan fasilitas medsos kami berharap untuk target tahun ini bisa tercapai, utuk target PPDB sendiri ditahun ini sebanyak 300 siswa dengan rombel sebnyak 14 rombel, ucapnya.

Lebih lanjut disampaikannya, setiap siswa yang datang mendaftarkan diri kita sosialisasikan disetiap jurusan, kemudian baru siswa tersebut menentukan pilihannya terhadap konsentrasi keahlian, karena berdasarkan pengalaman kita, banyak calon siswa yang memilih jurusan tidak berdasarkan minat dan bakat mereka, sehingga ketika pembelajaran berjalan 1 bulan banyak yang pindah jurusan, imbuhnya.

Disisi lain, ketika dikonfirmasi kepala sekolah SMKN 1 Tanjung Raya Drs. Kamroni Purnamera, disela kesibukannya beliau menyampaikan, terimakasih kami ucapkan kepada seluruh panitia PPDB yang sudah berupaya sekuat tenaga untuk promosi sekolah, bagaimana calon para peserta didik bisa menetukan pilihannya untuk melanjutkan pendidikannya ditingkat SLTA sederajat di SMKN 1 Tanjung Raya ini, ujarnya.

Lebih lanjut disampaikannya, insyaallah PPDB SMKN 1 Tanjung Raya tahun ini lebih meningkat lagi peminatnya dari tahun yang lalu, kami dari pihak sekolah untuk penerimaan peserta didik baru tahun 2024 ini sebanyak 14 rombongan belajar dari seluruh konsentrasi keahlian, tutupnya. (HARI)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *